Rekomendasi Oleh-oleh Makassar Barang yang Wajib Dibeli

Makassar kembali hadirkan pesona yang tidak boleh terlewatkan oleh para pelancong. Identitas kota ini semakin terasa dengan banyaknya pembangun kota yang dilakukan. Tidak hanya itu, Makassar menjadi sangat menarik karena beberapa destinasi alam utama yang dimunculkan sebagai cara termudah untuk mencuri perhatian para wisatawan dalam dan luar negeri.

Bahkan ekspedisi Makassar kian banyak bermunculan sebagai alternatif mereka untuk mendapatkan produk asli dari kota tersebut. Bagi Anda yang masih di rumah saja karena kondisi pandemi yang masih belum menentu tak perlu khawatir, sebab kemunculan ekspedisi jasa pengiriman barang telah mempermudah Anda untuk mendapatkan berbagai pernak-pernik khas Makassar yang dibutuhkan.

Tidak hanya itu, Anda bisa dengan mudah membeli makanan khas untuk dikirim ke lokasi yang sedang Anda tempati. Hal seperti ini sangat mengembirakan terutama bagi Anda yang senang dengan detail tentang kota tersebut. Sedangkan bagi pengunjung yang sudah berada di Makassar, jangan melupakan untuk mampir membeli beberapa buah tangan sebagai penyempurna liburan.

Oleh-oleh Unik Khas Makassar

Tidak jauh berbeda dari kota lain, Makassar mempunyai segudang pilihan oleh-oleh yang wajib dibeli untuk orang-orang tercinta. Sebelum membahas rekomendasi buah tangan yang mesti dibawa pulang, Anda mesti paham bahwa menentukan oleh-oleh harus diperhatikan masa kadaluarsanya. Anda wajin memastikan semua produk yang dibeli tahan lama. Setelah aspek itu diperhatikan, Anda tinggal menentukan berapa banyak oleh-oleh yang akan dibeli. Untuk Anda yang masih bingung menetapkan produk yang akan dijadikan buah tangan, berikut beberapa barang khas Makassar yang menarik untuk dijadikan oleh-oleh untuk orang di rumah.

  1. Kain sutra

Bagi Anda yang senang dengan kain-kain etnik, kain sutra bakal menjadi bagian yang tidak boleh terlewatkan. Kain Sutra khas Makassar jauh lebih menarik, pasalnya kerajinan kain ini dilakukan oleh para ahli yang telah lama menekuni bidang tersebut. Konteks yang ditampilkan memang tidak semudah itu, sehingga Anda wajib membeli satu kain untuk buah tangan dan juga kenang-kenangan dari Makassar yang melegenda.

  1. Kopi Toraja

Oleh-oleh lain yang juga panut Anda beli untuk orang tercinta, terutama diperuntukan bagi bapak yang suka dengan kopi. Kopi Toraja mempunyai cita rasa yang lebih kuat dan tajam. Butirannya sangat lembut, sehingga sensasi pait khas kopi bakal menjadi teman bersantai yang selalu menyenangkan.

  1. Handicraft

Untuk penggemar kerajinan unik, handicraft khas Makassar sudah pasti dibeli. Berbeda dari kerajinan tangan lain, handicraft disini lebih menarik karena mempunyai detail kompleks. Anda bakal merasakan sentuhan para pengrajin dari semua karya yang mereka jual. Jadi, tidak mengherankan jika karakter yang dimunculkan akan terlihat sangat beragam.

Minyak Tawon Khas Makassar yang Patut Dibeli

Sebenarnya produk minyak tawon banyak tersedia di apotek, tetapi minyak tawan produksi Makassar jauh lebih ampuh dan dikenal kemujarabannya. Minyak tawon ini diproduksi dengan teknologi canggih dari sumber asli, sehingga produk yang dihasilkan akan berbeda dengan minyak tawon kebanyakan. Kualitas tersebut yang ditawarkan kepada konsumen dengan harga yang terbilang cukup terjangkau. Bagi Anda yang  masih bingung menentukan oleh-oleh khas Makassar, minyak tawon ini bisa menjadi alternatif paling aman untuk Anda bawa pulang.  Selain membuat orang lain senang, oleh-oleh minyak tawon bakal menjadi buah tangan paling bermanfaat karena fungsi kesehatan yang dimiliki akan membuat penerimanya lebih kuat serta sehat.